DETAIL Berita

images

kaba12.com — Jajaran pemerintahan kecamatan Ampek Nagari bersama unsur PPK dan Bawaslu kecamatan gelar rapat khusus untuk persiapan pembersihan alat peraga kampanye (APK) Pemilu 2019.

Dijadualkan pembersihan APK akan digelar Minggu,(14/4) besok memasuki masa hari tenang pemilu menjelang hari H Rabu,(17/4).

 

Camat Ampek Nagari Roza Syafridayenti menjawab kaba12.com usai memimpin rapat persiapan pembersihan APK di kantor camat Ampek Nagari,Sabtu,(13/4) menyebutkan, sesuai jadualkan, memasuki hari tenang pemilu tanggal 14 April mulai pukul 00.00 WIB.

Dalam rapat khusus tersebut, juga melibatkan unsur parpol dan perwakilan peserta pemilu 2019, yang justru diharapkan Camat Ampek Nagari tersebut, bisa melakukan pembersihan sendiri sebelumnya ditertibkan tim gabungan, karena sebelumnya tahapan dan jadualkan pemasangan APK pemilu sudah disampaikan jajaran KPU Agam.

” Kita berharap, proses pembersihan dan penertiban APK Pemilu 2019 bisa berjalan aman tertib dan lancar, sebagai upaya menghormati proses pemilu dan hari tenang, yang harus bebas dari berbagai jenis atribut pemilu,” sebut Roza.

Penertiban APK Pemilu legislatif dan presiden 2019 dijadualkan akan berlangsung serentak di kabupaten Agam Minggu,(14/4) besok.

HARMEN

http://kaba12.co.id/2019/04/13/ampek-nagari-gelar-rapat-khusus-pembersihan-apk/

Share :

PENGUMUMAN

Berita Seputar Web Agam

LAYANAN PUBLIK